Advis Teknis Penanganan Abrasi Pantai Pada Ruas Jalan Nasional Bintunan- Lais- Kerkap Provinsi Bengkulu
2023-02-01 06:45:14
Hai Sobat Balai Pantai!
Bli Jakti hadir kembali!
Kali ini Bli Jakti mau mengabarkan nih, kegiatan advis teknis di pulau Sumatera.
Kepala Balai Teknik Pantai didampingi Sub Koordinator Pengembangan Penerapan bersama dengan tim BWS Sumatera VII, dan BPJN Provinsi Bengkulu mengunjungi ruas Jalan Nasional Bintunan-Lais-Kerkab di pesisir barat Provinsi Bengkulu. Di ruas ini, teridentifikasi sebanyak 11 (sebelas) lokasi yang mengalami permasalahan, 10 lokasi diantaranya akibat abrasi gelombang dan 1 (satu) lokasi mengalami masalah banjir rob.
Terkait hal ini, Balai Teknik Pantai telah memberikan saran-saran teknis guna membantu penanganan abrasi pantai dan banjir rob diruas jalan nasional.
Semoga permasalahan abrasi dan banjir rob di ruas Jalan Nasional Bintunan-Lais-Kerkab bisa segera terselesaikan ya Sob...?
Hi, Sobat Balai Pantai!
Bli Jakti is back!
This time, Bli Jakti wants to report on technical advisory activities on the island of Sumatra.
The Head of Balai Teknik Pantai, the Implementation Development SubCoordinator, BWS Sumatra VII team, and BPJN Bengkulu Province visited the Bintunan-Lais-Kerkab National Road section on the west coast of Bengkulu Province. In this section, problems were identified at 11 (eleven) locations, 10 of which were due to abrasion and 1 (one) location was experiencing tidal flooding.
In this regard, Balai Teknik Pantai provided technical advice to assist in handling coastal abrasion and tidal flooding on national roads.
Hopefully, the problem of abrasion and tidal flooding on the Bintunan-Lais-Kerkab National Road section can be resolved soon, friends!